Senin, 18 November 2013

Plegmatis, Karakter Penengah

Ada beberapa kepribadian dari manusia. Diantaranya ialah sanguinis, koleris, melankolis dan plegmatis. Setiap orang memiliki kepribadiannya masing-masing. Dan sekarang saya ingin menuliskan salah satu diantara kepribadian diatas. Yaitu plegmatis. Menurut saya kepribadian ini mudah untuk digambarkan, karena ini adalah kepribadian saya sendiri. Jadi mudah untuk digambarkan dan mudah diilustrasikan.


Sebenarnya saya nggak begitu memahami mengenai kepribadian, karena emang baru-baru ini saya tau kepribadian. Hal ini karena saya mengalaminya sendiri, dimulai dari adanya aplikasi di salah satu social network yang saya punya. Karena penasaran jadi saya buka dan jalankan aplikasi ini, yakni kuis tempramen. Pertamanya sih cuma mengisi pertanyaan-pertanyaan yang biasa. Yaudah saya jawab apa yang ditanyakan dan tiba-tiba langsung keluar hasilnya. Dan hasilnya pun nggak terlalu saya pikirkan, jadi karena rasa penasaran saya udah terpenuhi terbayar. Sebenarnya percaya nggak percaya dengan hasil yang terpampang. Tapi setelah saya baca berkali-kali kayak seperti ada yang nyambung atau memang sama dengan apa yang saya rasakan. Nah, dari situ saya malah cenderung seperti termotivasi untuk mengetahuinya lebih. Jadi saya coba cari-cari di internet, blog-blog yang berisi dan mengulas tentang kepribadian yang satu ini say abaca dan coba meresapi. Emang sih, percaya nggak percaya. Tapi apa salahnya hanya mengetahui saja. Dan karena mungkin setiap orang itu sependapat atau yang lain, hasil pencarian saya mengenai kepribadian plegmatis ini menyimpulkan bahwa isinya itu sama semua. Hahaha……nggak tau kenapa. Sekali lagi emang ada yang sama dengan apa yang saya rasakan, ada juga yang malah melebih-lebihkan, bahkan nggak jelas. Ada beberapa pendapat dari orang yang menuliskannya yang saya coba resapi dan analisa. Tapi karena karakter plegmatis ini bukan orang yang bisa menganalisa sesuatu dengan begitu sempurna menganalisanya. Jadi malah bisa jadi, bisa jadi seperti itu.

Mengenai plegmatis, karakter yang menjadi penengah untuk semua karakter. Intinya plegmatis ini menjadi salah satu karakter yang bisa melerai karakter-karakter lain. Itu salah satu ciri dari plegmatis. Selain dia suka akan perdamaian, tidak suka adanya kekerasan, cenderung suka mengambil jalan keluar yang menarik. Hal yang tak bisa dipungkiri dari setiap karakter ialah sisi negatifnya. Kalo menurut saya, apa yang saya rasakan mungkin sisi negatifnya dari si plegmatis ini ialah dia orangnya mudah tersinggung/sensitive, kurang percaya diri, mudah down kalo ada tekanan, dll. Iya, itu adalah sebagian dari sisi negatifnya. Tapi ada pertanyaan yang menurut saya masih ganjil yang mengganggu pikiran. Yaitu apakah orang-orang plegmatis ini adalah orang yang kuat?kuat dalam hal menerima kritikan misalnya. Karena menurut saya si orang plegmatis ini lebih rela sakit daripada masalahnya berkepanjangan. Walaupun begitu masih banyak pula hal positif dari si plegmatis ini.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

About Me

Seorang Mahasiswa Teknik Kimia, suka hal hal simple, minimalis, seorang plegmatis.

Terbaru

Popular Posts

Arsip

Diberdayakan oleh Blogger.